Pesan Tuhan

Kesaksian dan Pesan Tuhan pada bulan Mei 2013

Welcome

WAHYU 1:19 – “KARENA ITU TULISKANLAH APA YANG TELAH KAU LIHAT, BAIK YANG TERJADI SEKARANG MAUPUN YANG AKAN TERJADI SESUDAH INI.”

Bendera

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Translate

Pesan Tuhan Untuk Meningkatkan Kadar Kekudusan Kita (Mei 2013)


2 Korintus 7:1 Saudara-saudaraku yang kekasih, karena kita sekarang memiliki janji-janji itu, marilah kita menyucikan diri kita dari semua pencemaran jasmani dan rohani, dan dengan demikian menyempurnakan kekudusan kita dalam takut akan Allah.

Bagaimana perasaan Anda, bila Tuhan menyampaikan kepadamu melalui sebuah penglihatan bahwa Anda berada di neraka pada sebuah tempat dan menjalani penyiksaan? Yakni, bayaran penyiksaan yang Anda terima di neraka, yang setimpal bila tidak menghentikan perbuatan yang saat ini yaitu perbuatan yang tidak berkenan dimata Tuhan.
Mazmur 33:18 Sesungguhnya, mata TUHAN tertuju kepada mereka yang takut akan Dia, kepada mereka yang berharap akan kasih setia-Nya.

Anda akan merasa Terkejut, Ketakutan, Bertobat dan Berdoa memohon Ampunan, bukan? Dan kemudian menjauhi larangan-laranganNYA, bukan? 
Wahyu 2:5 Sebab itu ingatlah betapa dalamnya engkau telah jatuh! Bertobatlah dan lakukanlah lagi apa yang semula engkau lakukan. Jika tidak demikian, Aku akan datang kepadamu dan Aku akan mengambil kaki dianmu dari tempatnya, jikalau engkau tidak bertobat.

Yang pastinya tentu kemudian Anda akan merasakan Senang, Bahagia dan Terharu karena Tuhan Yesus baik kepadamu, memperhatikanmu, menginginkanmu berubah dan memperdulikan Anda. Sebab IA mau Anda layak dan berkenan dihadapanNYA dan mau mendudukkan mu bersama-sama dengan DIA diatas TakhtaNYA. 

Wahyu 3:21 Barangsiapa menang, ia akan Kududukkan bersama-sama dengan Aku di atas takhta-Ku, sebagaimana Akupun telah menang dan duduk bersama-sama dengan Bapa-Ku di atas takhta-Nya.
Gambar Ilustrasi

Itulah Pesan, Pengajaran dan Petunjuk yang saya peroleh diawal Mei 2013 kemarin.
Mazmur 32:8 Aku hendak mengajar dan menunjukkan kepadamu  jalan yang harus kautempuh; Aku hendak memberi nasihat, mata-Ku tertuju  kepadamu.

Dimana, ditengah malam saya terbangun dari tidur dan kemudian saya menyadari dan mendapati diri saya sesungguhnya berada disebuah bagian/tempat dalam neraka (kondisi, aroma, audio dan visualitas tidak saya tulis disini), Tetapi saya diminta keluar dari tempat itu (tidak berada dalam keadaan penyiksaan). Setelah saya instrospeksi diri rupanya ini berhubungan dengan keinginan daging (tidak dapat saya sebutkan disini) yang melekat pada saya saat itu. 

Lukas 12:5 Aku akan menunjukkan kepada kamu siapakah yang harus kamu takuti. Takutilah Dia, yang setelah membunuh, mempunyai kuasa untuk melemparkan orang ke dalam neraka. Sesungguhnya Aku berkata kepadamu, takutilah Dia!

Sebagaimana yang kita ketahui bahwa di neraka terdapat banyak tempat-tempat penyiksaan yang berbeda-beda, berdasarkan tingkat pelanggaran dan dosa yang diperbuat. Misalkan, bagi yang menyembah berhala ada tempat penyiksaan tersendiri, atau bagi yang berjinah mempunyai tempat penyiksaannya sendiri, dst.

Filipi 2:12 Hai saudara-saudaraku yang kekasih, kamu senantiasa taat; karena itu tetaplah kerjakan keselamatanmu dengan takut dan gentar,

Tuhan berbicara pada saya dan kepada kita semua untuk dapat terus meningkatkan KADAR KEMURNIAN dan KEKUDUSAN pribadi kita masing-masing. Meng-upgrade naik ke level yang lebih tinggi (entering the next level), yang artinya janganlah kita tetap mempertahankan pada level yang ada (zona tingkat rohani dan iman yang ada saat ini). Tuhan Yesus juga bertanggung jawab dan ingin kita mentargetkan diri untuk memproses dan membentuk pribadi kita menjadi manusia yang sempurna sampai tingkat kekudusan yang Tuhan kehendaki. 
1 Petrus 1:14 Hiduplah sebagai anak-anak yang taat dan jangan turuti hawa nafsu  yang menguasai kamu pada waktu kebodohanmu,  1:15 tetapi hendaklah kamu menjadi kudus di dalam seluruh hidupmu sama seperti Dia yang kudus, yang telah memanggil kamu, 1:16 sebab ada tertulis: Kuduslah kamu, sebab Aku kudus. Mat 5:48 Karena itu haruslah kamu sempurna, sama seperti Bapamu yang di sorga adalah sempurna.

Dengan kata lain, kita bersekutu dan terus intim dengan Tuhan itu adalah baik sekali. Manusia tidak ada yang baik dan sempurna, pasti ada kekurangan (pelanggaran atau kesalahan yang diperbuat) pada titik-titik tertentu, Tetapi Tuhan Yesus mau kita naik level, memperbaiki terus menerus kadar kekudusan sampai menyerupai kristus telah hidup.

Markus 10:18 Jawab Yesus: "Mengapa kaukatakan Aku baik? Tak seorangpun yang baik selain dari pada Allah saja.

1 Yohanes 2:6 Barangsiapa mengatakan, bahwa ia ada di dalam Dia,  ia wajib hidup sama seperti Kristus telah hidup.

Filipi 2:5 Hendaklah kamu dalam hidupmu bersama, menaruh pikiran dan perasaan yang terdapat juga dalam Kristus Yesus.

2 Korintus 13:11 Akhirnya, saudara-saudaraku, bersukacitalah, usahakanlah dirimu supaya sempurna. Terimalah segala nasihatku! Sehati sepikirlah kamu, dan hiduplah dalam damai sejahtera; maka Allah, sumber kasih dan damai sejahtera akan menyertai kamu!

Selesai.

Lihat Video dibawah ini "Kesaksian Bersama Yesus Ke SURGA" :



Melalui lembar kesaksian ini sudilah kiranya saudara mengunjungi blog kesaksian dan perjumpaan secara pribadi dengan Tuhan Yesus dan Roh Kudus yang kami alami di : www.kesaksianyesusrohkudus.blogspot.com 
Sekiranya memberkati kita semua dan nama Tuhan dipermuliakan. Tuhan Yesus memberkati.